Minggu, 04 Januari 2015

Sumber Daya Manusia (SDM)

Sumber daya manusia adalah salah satu komponen utama dalam sebuah organisasi selain program kerja. Bagus tidaknya suatu organisasi bukan dinilai dari pelaksanaan program kerja tetapi Sumber Daya Manusia. Sebagus apapun program kerja tidak akan jalan jika Sumber Daya Manusia tidak berkompeten. Namun, Sumber Daya Manusia yang berkompetensi bagus akan mampu membungkus program kerja yang kurang bagus menjadi lebih bagus bahkan luar biasa. Oleh karena itu untuk membangun organisasi yang baik yang perlu diperbaiki adalah Sumber Daya Manusia bukan program kerja. 



Manusia dalam melakukan tugasnya berdasarkan dua hal:
1. Otak (logika) : kerja dengan logika biasanya dilakukan oleh orang-orang yang tergabung dalam organisasi profesional seperti perusahaan
2. (perasaan): lebih sering digunakan oleh orang-orang yang tergabung dalam organisasi yang tak dibayar seperti organisasi di kampus


Organisasi yang berada dikampus adalah organisasi yang kinerjanya berdasarkan perasaaan, Bagus tidak bagusnya dia bekerja tergantung perasaan nyamannya dia bekerja di suatu  organisasi. Terkadang kita terlalu memaksakan tugas pada seseorang tanpa kita tahu kalau dia merasa terkekang. Kita menilai hanya dari satu sudut pandang saja yaitu kemauan kita untuk professional padahal kita juga harus memandang dari sudut pandang yang berbeda dari sisi subjek nya, karena pada hakekatnya organisasi kampus bukanlah organisasi berbayar.

Kebiasaan yang salah adalah memandang kehidupan dalam organisasi adalah segalanya padahal akademik dan organisasi yang kita ikuti hanyalah tools untuk menghadapi tantangan di masa depan. Kita tidak boleh memaksa orang lain bekerja 100% pada kita dalam sebuah organisasi kampus yang sifatnya bukan organisasi profesional kerena akan menimbulkan perasaan tertekan dan terkekang akhirnya akan muncul ketidaknyamanan dan kemudian akan sulit untuk bekerja sama kembali. Kita harus menyadari bahwa kehidupan kita memiliki banyak tujuan yang bermacam-macam. Berikanlah mereka kebebasan yang bertanggung jawab dalam mengembangkan diri mereka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar